"JANGAN SAMPAI LUPA UCAPKAN INSYAALLAH"
Kisah seorang lelaki berjalan ke pasar untuk memberi seekor keledai. Di tengah jalan ia bertemu dengan temannya.
"Mau kemana kamu? Tanya temannya.
"Ke pasar. mau membeli seekor keledai," jawabnya.
"Katakan insya Allah kalau berniat melakukan sesuatu." Kata si Teman.
"Buat apa bilang insya Allah. Segalanya ada, uang ada di sakuku dan keledai ada di pasar." Jawabnya.
Ketika sedang memilih-milih keledai yang bagus, uang di sakunya tiba-tiba hilang karena dicopet orang. Akhirnya ia pulang dengan muka masam sambil marah-marah.
Di tengah perjalanan itu, ia kembali bertemu dengan temannya tadi. "Apa yang terjadi padamu? Kenapa mukamu muram begitu dan mana keledai yang kamu beli?" Tanya temannya.
"Uangku dicopet, insya Allah..." jawabnya acuh tak acuh.
---
Pesan moral : Ini adalah ucapan "InsyaAllah" yang telat. Disuruh mengatakan "Insya Allah" namun ego. Begitu jadi korban pencopetan, apa yang dia harapkan tidak tercapai baru mengatakan "Insya Allah."
Kisah ini memberi pesan agar kita selalu melibatkan Allah dalam semua aktivitas kita. Sebab segala gerakan dan aktivitas yang terjadi di muka bumi hanya terjadi atas kehendak Allah.
Dan tidak ada yang kebetulan. Kehendak manusia pun tidak akan terjadi tanpa kehendak-Nya. Karena itulah, Allah mengajari orang beriman agar mengatakan "InsyaAllah" jika hendak melakukan sesuatu.
Tidak ada komentar
Posting Komentar